Antisipasi Kepergian Aubameyang, Arsenal Siapkan 50 Juta Euro Untuk Luka Jovic
Arsenal memiliki beberapa pilihan untuk lini serangnya setelah mereka dirumorkan akan kehilangan Pierre-Emerick Aubameyang pada musim 2020/2021 yang akan datang. Salah satu pilihan The Gunners adalah dengan merekrut Luka Jovic dari Real Madrid.
Spekuliasi mengenai masa depan Pierre-Emerick Aubameyang kini tengah menjadi banyak pembicaraan. Sebab, penyerang asal Gabon tersebut meminta kontrak anyar dengan nilai yang besar. Arsenal pun kini tengah berada pada posisi yang sulit untuk mewujudkan keinginannya.
Dari sisi lain, Pierre-Emerick Aubameyang layak mendapatkan kontrak dan gaji yang lebih besar. Namun, hal tersebut membuat ketidak seimbangan klub. Dan akan ada banyak pemain yang akan meminat kenaikan gaji.
The Gunners juga dikabarkan juga mempertimbangkan usia Aubameyang yang kini telah menginjak usia 30 tahun. Namun sampai saat ini masih belum ada kata sepakat terkait kontrak anyar Aubameyang dan namanya juga masuk dalam daftar pemain yang diinginkan Barcelona.
Arsenal pun masih berharap Aubameyang tidak hengkang dari Emirates Stadion dan secepatnya meneken kontrak anyar. Apabila striker Timnas Gabon tersebut hengkang, maka Arsenal juga menyediakan satu nama yang akan dibeli sebagai pengganti Aubameyang.
Menurut laporan yang beredar, pemain yang kini tengah diincar oleh The Gunners adalah Luka Jovic. Pemain yang saat ini membela Real Madrid tersebut juga memiliki potensi yang cukup besar untuk menjadi pilar penting Arsenal.
Arsenal juga dikabarkan memiliki dana yang cukup untuk mendatangkan Jovic. Klub asal London Utara tersebut juga akan mengeluarkan dana hingga 50 juta euro untuk bisa mendaratkan Jovic ke Emirates pada bursa transfer yang akan datang. Harga tersebut dinilai cukup mahal apabila melihat penurunan performa dari pemain asal Serbia tersebut.
Real Madrid yang dikabarkan telah mengeluarkan dana yang mencapai 60 juta euro dari Eintrach Frankfurt pada awal musim 2019/2020 ini. Namun harga tersebut masih belum mampu dibayar dengan performa yang apik dilapangan.
Striker yang berusia 22 tahun tersebut juga baru mencetak 2 gol dari 24 laga pertandingan yang dilakoninya bersama Los Blancos pada semua ajang kompetisi. Catatan tersebut cukup mengecewakan mengingat dirinya mencatatkan 36 gol dari 75 laga pertandingan yang dimainkannya bersama Frankfurt.
Pada belakangan ini, pemain Timnas Serbia tersebut juga membuat sejumlah masalah dengan melanggar aturan lockdown di Serbia. Luka Jovic juga nekat bepergian untuk menemui dan merayakan ulang tahun sang kekasih.